Kongres Biasa Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kalimantan Utara Tahun 2024” digelar di Ballroom Hotel Pangeran Khar

Aspirasi warga. Com – Bulungan

Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr. H. Zainal A. Paliwang, SH, M.Hum diwakili Plh. Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Kaltara Burhanuddin, S.Sos, M.Si., menghadiri acara “Kongres Biasa Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kalimantan Utara Tahun 2024” digelar di Ballroom Hotel Pangeran Khar, Sabtu (28/12).

Dalam sambutannya, Burhanuddin menyampaikan bahwa sepak bola bukan hanya sekadar olahraga, melainkan sarana untuk mempererat persatuan dan membangun kebersamaan di tengah masyarakat.

“Sepak bola adalah bagian dari kehidupan masyarakat Kalimantan Utara. Popularitas olahraga ini harus kita manfaatkan untuk memajukan potensi daerah, baik di tingkat nasional maupun internasional,” kata Burhanuddin. (dkisp)